Atasi Wasir dengan Tomat
11.56 | Author: Urip SR
Tomat berkhasiat atasi wasir (Foto : Urip SR)
Buah Tomat yang biasa ditanam di pekarangan rumah mempunyai segudang khasiat untuk pengobatan, antara lain mengatasi sakit wasir, radang gusi, hipertensi, dan demam.
Buah tomat (Lycopersicum esculentum Mill.) yang rasanya manis, asam, dan sifatnya sedikit dingin memiliki segudang khasiat untuk pengobatan.  Buah tomat bisa digunakan untuk mengatasi sakit wasir, gangguan penceraan, seperti perut kembung, tidak nafsu makan, susah buang air besar(sembelit).  Buah tomat juga bisa digunakan untuk mengobatai sakit kuning, radang hati, radang saluran nafas (bronchitis), dan sesak nafas (asma bronchial).Penyakit lainnya yang dapat disembuhkan oleh buah tomat adalah radang usus buntu, radang gusi, gusi berdarah, sariawan, ulkus lambung, tekanan darah tinggi (hipertensi), kadar kolestrol darah tinggi (hiperkolestrolemia), lemas akiba kadar glukosa darah rendah, tomat juga berfungsi untuk mengobati demam, rasa haus, rematik, gout, dan memar akibat benturan. Daun tanaman tomat berkhasiat sebagai penyejuk.
 Cara pemakaiannya tidak sulit.  Makan buah masak dalam keadaan segar, bisa juga direbus dengan air secukupnya, lalu lumatkan dan saring.  JIka tidak menderita kencing manis (diabeter mellitus) boleh ditambahkan gula pasir secukupnya dan diminum setelah dingin.
    Untuk pemakaian luar, digiling halus buah masak atau daun segar, setelah itu dibubuhkan ke tempat yang sakit, seperti kulit yang terbakar sinar matahari, jerawat, radang kulit, kurap, luka, dan borok kronis.  Jus tomat juga bisa digunakan sebagai masker untuk mengencangkan dan melembutkan kulit wajah.
    Praktik pengobatannya tidak sulit. Untuk mengatasi jerawat bisa di lakukan dengan beberapa langkah ini. Tambah jus tomat (100 ml) dengan 25 ml alkohol 70%, kocok hingga merata. Gunakan campuran untuk menggosok muka yang berjerawat. Lakukan 2-3 kali sehari.
Sembuhkan Demam
             Sedangkan pengobatan demam bisa ditempuh cara ini. Cuci tomat (3 buah), lalu di potong-potong seperlunya. Lumatkan dalam setengah cangkir air masak dan satu sendok makan madu murni. Panas dan saring, lalu diminum. Lakukan itu tiga kali sehari. Khusus penderita diabetes mellitus dilarang menambahkan madu murni agar kadar glukosa darah tidak meningkat.
              Menurut Ayo Mengenal Tanaman Obat yang diterbitkan Badan Penelitian dan Pengembangan Pertanian, untuk pengobatan radang gusi atau gusi berdarah bisa dilakukan langkah sederhana ini. Cuci bersih buah tomat yang sudah masak, lalu dimakan. Lakukan itu secara rutin sehari dua kali selama sekitar satu bulan.
              Tomat yang masuk dalam kelas Solanaceae ini dikenal dengan nama beragam di berbagai daerah. Di Sumatera dikenal dengan nama terong kaluwat dan di lingkungan Suku Sunda disebut dengan kemir, leunca komir. Orang Jawa bisa menyebut dengan nama ranti bali, terong sabran,dan tomat. Mereka yang tinggal di Sulawesi menyebutnya kamantes, samate, samatet, tamato, tamati, tomate.
               Tanaman tomat ini tidak tahan hujan, sinar matahari terik, serta menghendaki tanah yang gembur dan subur. Buah biasa dimakan langsung, tapi sekarang juga populer dengan disajikan dengan untuk minuman jus. Namun, buah tomat bisa juga dikonsumsi dan dimasak di dapur, seperti dalam wujud sambal tomat atau acar tomat.
               Pucuk atau daun muda bisa disayur. Buah tomat yang umum ada di pasaran bentuknya bulat. Yang berukuran besar, berdaging tebal, berbiji sedikit, dan berwarna merah disebut sebagai tomat buah. Tomat enis ini bisa disantap dalam bentuk buah segar. Yang berukuran lebih kecil dikenal sebagai tomat sayur karena digunakan untuk pelengkap bumbu masakan. Yang kecil-kecil sebesar kelereng disebut tomat ceri dan digunakan untuk campuran membuat sambal atau pelengkap hidangan selada.(USR)***
.
This entry was posted on 11.56 and is filed under . You can follow any responses to this entry through the RSS 2.0 feed. You can leave a response, or trackback from your own site.

0 komentar: